Sukses

Beauty

Manfaat Sehat Teh Hijau Jepang (part 4)

Jika Ladies suka menyeduh teh untuk menikmati pagi atau santai di akhir pekan, cobalah untuk menyeduh teh hijau daripada teh hitam atau teh merah. Ini karena kemampuan teh hijau dalam menjaga kesehatan dan menyembuhkan lebih baik daripada teh biasa, dan itu pula lah yang menjadikan teh yang berasal dari Jepang ini mahal, Ladies.

Selain menjadi minuman ‘wajib’ orang yang sedang berdiet karena dapat membantu proses menurunkan berat badan, teh hijau juga dapat menurunkan kolesterol dan menangkal radikal bebas. Seperti juga dikutip dari www.stylecraze.com, bahwa teh hijau memiliki polifenol yang memperlambat tanda-tanda penuaan kulit.

Untuk melakukan perawatan kulit dnegan menggunakan teh hijau caranya cukup mudah, campur 100 grm teh hijau dengans etengah liter air panas dan biarkan hingga paling lama 40 menit sampai air seduhan cukup dingin. Setelah itu saring dan buat air seduhan sebagai pencuci wajah segera setelah Anda pulang dari kerja.

Ladie sjuga bisa membekukan air seduhan ke dalam freezer dan mengeluarkannya ketika akan mencuci muka. Usap-usapkan es teh hijau ke wajah setelah Anda mencuci wajah dan lakukan treatment ini selama 5 menit. Selain akan mengangkat kotoran yang tersisa juga akan menutup pori-pori.

Ampasnya juga jangan langsung dibuang Ladies, Anda bisa menggunakannya sebagai peeling kulit wajah atau tubuh atau dicampurkan dengan lulur mandi yang biasa Anda pakai. Lakukan hal ini paling tidak 3 kali seminggu dan Anda akan melihat perbedaannya.

Oleh : Anindya Febi

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading