Sukses

Lifestyle

Tips Mengocok Telur Untuk Kue

Vemale.com - Telur adalah salah satu bahan yang banyak dipakai untuk membuat kue. Memang terlihat mudah, karena hanya memecahkan telur, memisahkan bagian kuning dan putih, lalu di kocok dengan mixer. Nyatanya, banyak sekali kue yang gagal karena mengabaikan cara menangani telur dengan benar saat membuat kue. Setelah mempelajari beberapa rahasia seputar telur, masih ada beberapa tips yang bisa Anda jadikan acuan dalam mengocok telur untuk membuat kue. Tips ini diperlukan agar kue yang Anda buat mengembang, enak, dan sempurna... 1. Pakai Wadah Yang Bersih Seringkali ada sisa minyak atau kotoran yang menempel pada wadah untuk mengocok telur. Hal yang tampak kecil ini membuat kocokan telur tidak bisa mengembang sempurna. Untuk menghindari hal tersebut, maka Anda harus memastikan wadah yang Anda pakai bersih. Akan lebih baik jika Anda menggunakan wadah dari kaca, keramik atau stainless steel, karena wadah dari plastik sulit dibersihkan dari minyak. 2. Pilih Telur Yang Segar Karena telur yang segar dan tidak segar sulit dilihat dari bagian kulitnya, maka lebih baik Anda membeli telur langsung dari peternak ayam. Jika Anda membeli di toko, Anda akan sulit meneliti mana telur yang masih segar. Semakin segar telur, maka kemungkinan kue Anda akan mengembang dan lezat akan semakin besar. Sehingga Anda tidak akan rugi memakai telur yang masih fresh. 3. Kecepatan Rendah Hingga Sedang Bila Anda mengocok telur menggunakan mixer, maka pakai kecepatan rendah hingga sedang. Memang akan lama hingga telur tersebut mengembang, tetapi hasil kocokan akan lebih stabil dibandingkan bila Anda mengocok telur dengan kecepatan tinggi. Dengan memakai kecepatan rendah hingga sedang, maka hasil kue Anda akan lembut dengan tekstur yang rata. 4. Pisahkan Bagian Putih Dan Kuning Sekalipun dalam resep kue sering dituliskan 'kocok telur' tetapi cara terbaik saat mengocok telur untuk kue adalah memisahkan keduanya. Pertama, kocok dahulu bagian putih telur hingga mengembang sempurna. Setelah itu, baru Anda masukkan kuning telur. Hasilnya, kue akan mengembang lebih baik dibanding bila Anda mengocok putih dan kuning telur secara bersamaan. 5. Tuang Dulu Di Dalam Mangkuk Seringkali pembuat kue jengkel karena adonan yang sedang dikocok lalu ditambahkan telur, ternyata telur tersebut busuk atau tidak segar. Untuk menghindari hal ini, Anda bisa memakai cara pada poin 2. Tetapi bila Anda ingin hasil terbaik agar adonan Anda sia-sia karena tidak sengaja tercampur telur busuk, lebih baik Anda pecahkan dahulu telur tersebut ke dalam mangkuk terpisah. Bila tercium aroma khas telur segar dan bagian putihnya tidak terlalu encer, maka telur itu segar dan bisa Anda campur ke dalam adonan. Sekarang Anda sudah bisa membuat kue yang lezat. Selamat mencoba! (vem/wsw)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading