Sukses

Lifestyle

Randall Park Mall: Mall Ini Dulunya Jadi Simbol Kemakmuran, Kini Jadi Tempat Yang Menyeramkan

Jalan-jalan ke mall, kebanyakan dari kita menyukai kegiatan ini sebagai penghilang stress yang paling mudah dilakukan. Sekalipun tak berbelanja apapun, sekedar window shopping pun bisa jadi hiburan penghilang stress. Tapi, maukah Anda jika diajak jalan-jalan ke mall bernama Randall Park Mall ini?

Randall Park Mall adalah sebuah mall yang dianggap sebagai mall terbesar di dunia pada masanya. Dibuka di daerah Cleveland pada tahun 1976, mall ini dipercaya sebagai simbol kehidupan rakyat pinggir kota yang cukup makmur. Dengan kota yang cukup kecil, kota Cleveland punya mall yang cukup besar, tak heran jika mall ini menjadi pusat kegiatan ekonomi pada masanya.

Namun, seiring dengan perkembangan jaman, perekonomian masyarakat di Cleveland semakin memburuk dan akhirnya mengalami keterpurukan. Akibatnya, kota ini mulai ditinggalkan karena masyarakat mulai beralih ke kota lain yang lebih menjanjikan. Tak heran jika hampir separuh populasinya menghilang dari kota ini.

Baru-baru ini, seorang fotografer bernama Seph Lawless mendokumentasikan Randall Park Mall di masa sekarang. Dilansir oleh fastcoexist.com, Seph Lawless memberanikan diri untuk masuk ke dalam mall yang terasingkan ini dan memotret setiap sudutnya. "Saya ingin orang-orang melihat apa yang terjadi dengan negara mereka. Saya berharap orang-orang Amerika sadar bahwa ini tak sesederhana kelihatannya. Kebanyakan orang-orang terlalu sibuk melihat realita yang ditayangkan di media dan televisi tanpa benar-benar melihat kenyataan yang ada di sekitarnya," terang Seph tentang kepeduliannya terhadap mall yang telah ditinggalkan ini.

Bagi fotografer asal Amerika ini, mall Randall Park merupakan gambaran kegagalan ekonomi suatu wilayah yang tak menutup kemungkinan dapat terjadi di seluruh negara. Keprihatinannya ini ia tuangkan dalam sebuah buku foto berjudul Black Friday. Hmm, suatu simbol kejayaan yang pada akhirnya runtuh. Seperti apa sih keadaan Randall Park Mall saat ini? Yuk kita jelajahi melalui galeri foto berikut ini.

(vem/wnd)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading