Sukses

Parenting

Kupas Tuntas Kebiasaan Menggigit Kuku Pada Anak

Saat si kecil mulai membuat kebiasaan barunya menggigiti kuku, sebagai orangtua Anda pasti berpikir bagaimana cara menghentikan kebiasaan buruk ini. Kebiasaan menggigit kuku ini bahkan bisa berlanjut hingga dewasa. Berikut ulasan seputar menggigit kuku pada si kecil seperti dilansir sheknows.com.

Mengapa mereka menggigit kuku?

Jika Anda tidak pernah memiliki kebiasaan menggigiti kuku, mungkin sulit bagi Anda untuk memahami kebiasaan anak yang suka menggigiti kukunya. Kebiasaan ini bisa dipicu oleh berbagai alasan seperti kebosanan, kecemasan, penasaran, bahkan stres. Perhatikan baik-baik jika balita Anda mulai menggigiti kukunya. Apa yang baru-baru ini terjadi padanya. Pada saat apa saja dia mulai menggigiti kukunya. Namun, tak jarang kebiasaan menggigiti kuku datang tanpa alasan yang jelas.

Hentikan

Saat melihat anak Anda sedang menggigiti kukunya, yang pertama kali Anda lakukan adalah melarangnya. Tidak ada yang salah dengan ini. Tetapi perlu Anda perhatikan bahwa menghukum atau memarahinya hanya kan membuatnya semakin ingin menggigiti kukunya. Perhatikan apa yang menjadi penyebabnya. Jika Anda tidak dapat menemukan atau menghindari penyebabnya, cobalah untuk memberikan penjelasan padanya dengan bahasa yang bisa dia mengerti, dan Anda tidak perlu berbohong mengenainya. Atau Anda dapat mencoba beberapa cara berikut.

  • Peringatkan: jika dia mulai menggigit kukunya berilah peringatan dengan memegang tangannya atau code lain yang menunjukkan bahwa Anda melihatnya menggigit kuku. Jangan sampai membuatnya merasa malu di depan umum karena ini.
  • Berikan sesuatu untuk dipegang: Berikan sebuah mainan atau benda yang membuatnya teralih dari kebiasaan tersebut.
  • Potong kukunya secara teratur: Jangan sampai dia memiliki bahan lebih banyak untuk digigit.
  • Tutup kukunya: jika kebiasaan mulai bertambah parah, gunakan plester atau penutup lain di kukunya. Anda juga dapat mencoba memakaikan henna alami pada kuku anak perempuan Anda agar dia merasa sayang untuk menggigitnya.
  • Berikan rasa tidak enak: Beri kuku anak dengan rasa yang tidak disukainya. Perhatikan bahwa bahan yang Anda aplikasikan pada kuku tidak beracun, dan tidak dapat melukai kulit atau matanya.

(vem/cha)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

    Loading