Sukses

Beauty

Tutorial Merias Mata Dramatis Ala Selebritis Korea

Mata adalah cerminan hati. Oleh karena itu dalam dunia makeup, biasanya mata menjadi bagian yang sangat penting. Misalnya untuk pemotretan atau event tertentu, riasan mata yang tepat bisa membuat mata kita lebih berbicara.

Ada banyak teknik merias mata yang cantik di dunia ini, Smokey eyes, Cat Eyes, Ombre Eyes dan sebagainya. Namun salah satu teknik merias mata yang stunning belakangan ini seiring dengan membanjirnya K-Pop Wave adalah riasan mata yang dramatis dan sangat bold. Misalnya pada riasan mata Son Ga In (Brown Eyed Girls) atau Hyorin (Sistar).

Karakter mata dramatis lainnya adalah riasan mata ala Prk Bom 2NE1 yang sangat mirip dengan boneka porselen. Padahal tak banyak teknik penggunaan eyeliner yang digunakan. Nah, apa sih rahasia penampilan mata dramatis mereka?

Vemale akan menghadirkan beberapa tutorialnya untuk Anda. Kali ini beberapa selebritis yang menginspirasi Vemale adalah Ga In, Park Bom, Hyorin, Serta Jiyeon. Ingin secantik selebritis Korea? Coba beberapa teknik mudah berikut ini. 

(vem/gil)

Tutorial Mata Hyorin Untuk Efek Mata Segaris

Hyorin memiliki bentuk mata yang sangat indah dan khas dibandingkan member Sistar lainnya. Efek riasan matanya membuat penampilan oriental Hyorin sangat kental, yakn i membentuk mata segaris. 

Bila Anda ingin membuat mata cantik ala Hyorin, yang perlu Anda perhatikan adalah tetap fokus pada riasan di ujung mata luar. Dengan demikian akan membuat mata Anda nampak lebih horizontal dan memanjang. 

Gunakan warna yang lebih tegas seperti hitam, biru tua, cokelat tua untuk membuat bingkai di sisi luar mata yang nampak menarik. Sedangkan untuk kelopak mata dan sudut mata, Anda bisa menggunakan warna yang lebih cerah dan shimmering. 

Tutorial Mata Lembut Dan Melankolis Ala Jiyeon

Jiyeon adalah salah satu member T-Ara yang punya bentuk mata indah. Meski ia tidak menggunakan riasan mata yang bold seperti pendahulunya, namun ia memiliki pesona mata yang sangat dramatis dan cantik. 

Untuk mendapatkan riasan mata yang cantik ala Jiyeon, Anda bisa menggunakan warna yang tidak terlalu kelam. Pilihan warna yang bagus adalah warna taupe, cokelat, atau orange kecoklatan. Warna seperti ini hampir berdekatan dengan warna kulit sehingga tidak akan memberikan kesan terlalu hitam. 

namun untuk mempertegas bentuk mata, bingkailah mata Anda dengan eyeliner warna hitam. Agar mata terlihat lebih segar dan lebar, gunakan warna putih atau perak di suddut dalam mata. 

Mata Edgy Ala Ga In Brown Eyed Girls

Ga In adalah penyanyi pentolan Brown Eyed Girls yang punay makeup berkarakter. Dandanan matanya selalu nampak edgy dan kelam. Hal ini untuk mengimbangi bentuk matanya yang kecil. 

Dalam teknik membuat mata seperti ini, Anda bisa menggunakan eyeliner black kohl. Perlahan-lahan bentuk bingkai mata Anda dan mulai tambahkan layer-layernya. Pastikan sudut luar mata dapat perhatian yang lebih banyak agar bentuk mata Anda jauh lebih tegas. 

Selain itu, Anda juga bisa menambahkan aksen smudgy atau smokey, di mana riasan mata yang tadinya nampak tegas, bisa terlihat lebih halus dan bergradasi. Teknik ini cocok bagi Anda yang punya mata segaris dan mungil. 

Tutorial Mata Dramatis Ala Park Bom

Salah satu teknik merias mata yang mudah adalah mata mirip Park Bom. Mata Park Bom mirip seperti boneka dan kita bisa menyiasatinya dengan menggunakan bulu mata palsu, serta riasan mata smokey eyes. 

Selain itu, Bom sering menggunakan riasan mata yang mengandung eyeshadow shimmering. Jadi tambahkanlah warna yang pearly seperti mutiara. Mata akan terlihat berkilau dan dramatis. Bulu mata palsu yang lebih panjang bisa menambahkan aksen mata boneka pada penampilan Anda. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading