Sukses

Lifestyle

Resep Es Setup Kiwi

Musim libur panjang memang paling cocok ditemani dengan minuman yang segar dan tentu saja menyehatkan. Salah satu minuman yang menyegarkan antara lain minuman yang berbahan buah. Kiwi yang kaya akan vitamin tentu sangat baik untuk kesehatan. Kandungan vitamin C yang tinggi baik untuk menjaga daya tahan tubuh.

Well, bagaimana jika buah kiwi ini dibuat setup? Hmm, tentu rasanya tidak kalah segar. yuk, coba Resep Es Setup Kiwi ala Vemale berikut ini.

Bahan:

3 buah kiwi, potong bentuk kipas
200 gram melon, potong dadu
250 ml jus leci
1 sendok makan madu
1 sendok teh air jeruk nipis

Cara Membuat:

  1. Siapkan wadah, tata buah kiwi dan melon. Simpan dalam lemari pendingin.
  2. Untuk kuahnya, siapkan wadah. Campur jus leci, air lemon dan jeruk nipis.
  3. Aduk hingga rata. Simpan dalam lemari pendingin.
  4. Sajikan Es Setup Kiwi dengan es batu.

Nah, mudah sekali cara membuatnya? Selamat mencoba!

(vem/apl)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading