Sukses

Beauty

10 Cara Mencegah Ketombe Lewat Gaya Hidup yang Tepat

Rambut berketombe merupakan salah satu masalah yang kerap dihadapi oleh banyak orang. Penyebab ketombe pun beragam. Salah satunya yang sering tidak disadari adalah gaya hidup. Biasanya, hal ini terjadi pada seseorang yang memiliki jadwal kegiatan padat dan lebih memilih untuk memenuhi kebutuhan harian dengan cara cepat. Maka dari itu, tidak ada salahnya untuk menerapkan gaya hidup sehat seperti berikut ini untuk menjaga rambut dan kulit kepala tetap sehat bebas ketombe.

1. Konsumsi Makanan Bergizi

Salah satu penyebab ketombe yang kerap disepelekan adalah kurangnya asupan nutrisi. Maka dari itu, bagi yang sedang menerpkan diet, jangan sampai meninggalkan sayuran, buah serta makanan dengan kandungan protein agar tubuh tetap sehat dan terbebas dari masalah ketombe. Selain itu, jangan lupa pula mengimbanginya dengan menyantap makanan laut yang kaya akan protein dan omega-3 yang baik untuk kesehatan kulit kepala dan rambut.

2. Cukupi Kebutuhan Cairan Harian

Mengonsumsi air putih minimal delapan gelas dalam sehari juga bisa menghindarkanmu dari kulit kepala kering. Kondisi kulit kepala kering merupakan salah satu penyebab ketombe. Maka dari itu, bagi yang ingin memiliki rambut indah dan sehat, jangan sampai malas meminum air putih dalam porsi yang dianjurkan. Air putih juga dapat meluruhkan kandungan toksin di dalam tubuh.

3. Pilih Shampo yang Tepat

Memilih produk perawatan rambut, terutama sampo tidak boleh sembarangan. Pasalnya, kondisi mau pun jenis kulit kepala setiap orang berbeda-beda. Maka dari itu, sebelum membeli sampo, perhatikan komposisi di dalamnya. Langkah tersebut juga menghindarkanmu dari masalah rambut berketombe. Misalnya saja bagi yang memiliki kulit kering, gunakan sampo anti ketombe dengan tambahan moisturizer seperti yoghurt, madu atau pun susu di dalamnya.

4. Gunakan Shampo Khusus Ketombe

Salah satu cara praktis yang dapat menghindarkanmu dari rambut berketombe adalah dengan menggunakan sampo khusus ketombe. Kandungan formula aktif di dalamnya akan mengatasi ketombe secara menyeluruh. Namun, pastikan jika bahan di dalamnya sesuai dengan penyebab ketombe. Perhatikan pula jenis-jenis bahan di dalamnya apakah berisiko pada kulit kepalamu atau tidak.

5. Aplikasikan Hair Mask

Bagi yang memiliki jadwal padat, sempatkan sediki waktu untuk memanjalan diri. Salah satunya adalah dengan mengaplikasikan masker rambut. Pilihlah masker rambut dengan bahan yang ampuh dalam menutrisi sel kulit kepala secara optimal. Masker rambut dari bahan-bahan alami bisa menjadi pilihan yang dapat menghindarkanmu dari masalah ketombe. Misalnya saja masker lidah buaya yang akan meredakan iritasi sekaligus melindungi kulit kepala dari jamur penyebab ketombe.

6. Cintai Hidangan Laut

Salah satu jenis penganan yang wajib ada dalam menu makanmu adalah hidangan laut. Makanan tersebut tidak hanya kaya akan protein, tetapi juga memiliki omega-3. Omega-3 sendiri merupakan salah satu zat yang berperan penting dalam menjaga kesehatan kulit kepala dan rambut. Tidak heran jika mengonsumsinya secara teratur akan menghindarkanmu dari masalah rambut berketombe.

7. Gunakan Minyak Esensial

Bosan dengan masker rambut yang itu-itu saja? Tidak ada salahnya untuk mengakalinya dengan membalurkan sejumlah minyak esensial. Produk satu ini akan melembapkan sekaligus menutrisi kulit kepala agar selalu terhindar dari penyebab ketombe. Beberapa jenis minyak yang biasa digunakan misalnya saja minyak zaitun, minyak lavender, minyak mint hingga tea tree oil.

8. Olahraga Teratur

Menyempatkan sedikit waktu untuk berolahraga juga menjadikan rambutmu terbebas dari masalah ketombe. Hal ini disebabkan karena olahraga dapat melancarkan peredaran darah pada semua bagian tubuh, termasuk kulit kepala. Banyaknya oksigen yang diangkut ke sel kulit kepala akan menajdikannya lebih lembap dan sehat. Kondisi tersebut tentu saja akan menghindarkanmu dari masalah ketombe membandel.

9. Bersihkan Kepala Secara Rutin

Masalah kebersihan rambut juga menjadi poin penting dalam mencegah ketombe. Banyakany akotoran dan debu yang menempel pada kulit kepala dapat menjadi salah satu penyebab ketombe. Maka dari itu, jangan malas untuk mengeramasi rambut secara berkala. Waktu idealnya adalah dua hingga tiga kali dalam seminggu.

10. Perhatikan Alat Perawatan Rambut

Ingin terbebas dari masalah ketombe? Jangan sampai malas untuk membersihkan alat perawatan rambut secara berkala. Mulai dari sisir, roller hingga brush yang sering digunakan untuk mengutak-atik rambut. Debu dan kotoran yang menempel di sela-sela alat tersebut dapat menimbulkan bakteri atau jamur penyebab ketombe. Maka dari itu, cucilah peralatan tersebut sekali dalam seminggu.

Padatnya jadwal kegiatanmu jangan sampai lalai dalam menjaga kesehatan. Salah satunya adalah dengan menerapkan gaya hidup sehat seperti di atas. Langkah ini bertujuan untuk menghindarkanmu dari maslaah kesehatan, seperti rambut berketombe. Memenuhi asupan gizi serta rajin berolahraga akan menjauhkanmu dari masalah rambut berketombe.

(vem/kki)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading